PENGALAMAN MENGIKUTI BEASISWA CCIP 2017/2018 : PRE DEPARTURE ORIENTATION



Setelah menerima email selected, kamu akan disibukkan dengan berbagai persiapan salah satunya adalah Pre Departure Orientation atau yang dikenal dengan PDO. PDO ini adalah kegiatan pembekalan untuk para grantee. Untuk tahun 2017, PDO dilaksanakan pada 21-25 Mei 2017 di Hotel Aston Bogor. Hal yang mesti kamu persiapkan adalah kostum daerah untuk penampilan budaya. Dimalam budaya kamu harus menampilkan kesenian daerah kamu bersama anggota satu grup. Untuk tiket pesawat dan penginapan akan ditanggung oleh pihak AMINEF.
Hari yang ditunggu pun tiba. 21 May 2017 jam 06.30 pagi adalah jadwal flightku ke Jakarta. Alhasil pagi-pagi setelah subuh harus sudah menuju ke bandara. Kebetulan aku menginap di hotel yang tidak jauh dari bandara. Sebelum nya kami para grantee sudah berkomunikasi lewat grup WA untuk lokasi pertemuan atau bahkan bertukar kabar. Setelah sampai di Jakarta. Aku langsung menuju ketempat pengambilan bagasi. Disana aku bertemu dengan salah satu grantee dari semarang yakni Tri. Hallo Dek Tri? Haha. Kemudian setelah mengambil bagasi kami langsung keluar dan menuju lokasi pertemuan. Tempat pertemuan yang disepakati adalah Terminal 1 C Soetta karena sudah ada teman kami yang tiba paling awal disana. Sesampai disana , Pak ketu (sahrudin) dan kak Paksi sudah menunggu. Kami pun saling berjabat tangan. Rasanya sudah seperti teman lama yang baru ketemu. Tidak ada sedikitpun rasa canggung diantara kami. Mungkin karena sudah sering chit chat di wa kali ya hehe. Kami pun bertukar cerita sambil menunggu teman – teman yang lain tiba.
Akhirnya mereka (teman sesama grantee) pun tiba satu per satu. Kami saling berjabat tangan dan berpelukan melepas rasa kangen. Padahal baru x pertama ketemu hihi. Dalam hati terucap “ Akhirnya aku bertemu dengan mereka para orang hebat yang selama ini hanya bisa lihat foto profil mereka “. Rasa senang, bangga dan rasa yang tertinggal eh maksudnya rasa yang aku juga tidak mengerti bercampur menjadi satu. Kami pun tak lupa untuk mengabadikan momen pertemuan pertama kami.
Tak lama kemudian, kak Dinda dan Pak Wahyudi datang. Kak Dinda adalah agen travel yang mengurus perjalanan kami ke Bogor. Pak Wahyudi adalah Staf AMINEF yang bertugas mengurus tiket pesawat kami. Terimakasih pak sudah merelakan waktu tidurnya demi mengurus tiket.tiket kami.  Kemudian setelah anggota dirasa lengkap kami pun menaiki bus untuk menuju Bogor. Didalam bus, kak Dinda bercerita banyak hal sehingga perjalanan kami terasa lebih menarik. Terlebih lagi para grantee yang ternyata manusia heboh yang unch unch. Mereka menciptakan suasana yang asyik dengan hal-hal lucu serta gombalan maut untuk kak Dinda haha. Sabar ya kak Dinda :D ehehe
Tak terasa akhirnya kami sampai di Aston Bogor. Pihak hotel langsung membagikan kamar bagi para grantee. Kebetulan aku kebagian sendiri hehe yang lain mah asyik berdua. Kata Acha Septriasa kan Berdua lebih Baik #eh. Setelah sampai dikamar aku pun langsung berbaring melepas lelah. Kemudian mandi karena udah gerah banget. Setelah selesai mandi, kami pun berkumpul di kamar Kak Retha untuk saling mencicipi oleh.oleh. Wah senang sekali rasanya bisa merasakan berbagai macam makanan dari berbagai wilayah Indonesia. Setelah itu, kami kami kembali kekamar masing.masing. Jam 7 malam kami pergi makan malam di Batu tulis. Setelah selesai makan kami pun kembali ke kamar. Kemudian kami melanjutkan dengan latihan untuk perform malam budaya. Kebetulan latihannya di kamar aku berhubung kamarnya yang luas dan aku pun juga sendiri. Aku tergabung dalam grup 4. Kami memberi nama grup nya dengan sebutan Anak Pulau karena kami merupakan anak yang datang dari berbagai pulau di Indonesia. Anggota grup pulau terdiri dari Kak Artha dari Medan, Fadri dari Bangka, Pak Andri dari Bandung, Kiki dari Luwuk, Kak Leny dan Eve dari Papua dan aku sendiri dari Riau.  Kami berlatih sampai pukul 10 malam. Lelah tapi menyenangkan hehe.
Keesookan harinya, kegiatan PDO diisi oleh sesi perkenalan dan materi-materi dari pihak consortium serta alumni. Kegiatan berlangsung hingga sore hari. Malamnya diisi dengan kegiatan malam budaya. Semua grup menampilkan yang terbaik. Walaupun grup kami mendapat juara 3 tapi kami telah melakukan yang terbaik. Alhamdulillah aku juga berhasil mendapat predikat sebagai salah satu peserta dengan kostum terbaik. Intinya malam budaya adalah malam untuk bersenang-senang dan banjir hadiah hehe
Hari kedua masih diisi dengan materi.materi yang disampaikan oleh alumni CCIP. Para alumni menyampaikan tentang membiasakan diri untuk hidup di US. Kegiatan ini juga berlangsung hingga sore hari. Hari ketiga diisi oleh kegiatan outbond. Kegiatan ini juga merupakan kegiatan yang seru dalam PDO. Disini kita harus menyelesaikan beberapa games. Ada 4 games yang ditawarkan. Sebelumnya kita juga dibagi dalam beberapa kelompok. Kelompok aku diberi nama Kita Indonesia. Kelompok kami berhasil menyabet juara 3. Dalam PDO ini kita dilatih bagaimana bersikap dalam teamwork, kesabaran, problem solving, strategy dan leadership. Pokoknya bener.bener seru.
Akhirnya kegiatan PDO usaidan esok kami harus check out dan menuju ke Jakarta untuk wawancara visa. Setelah PDO, kami para grantee terasa seperti sebuah team yang saling melengkapi. Kami adalah keluarga. Hubungan kami menjadi semakin dekat daripada sebelumnya. Pokoknya ga bisa move on dari kenangan PDO. Huhu I Miss u already guys :*



Comments

Post a Comment

Popular Posts